Langsung ke konten utama

Postingan

Tabulampot Kedondong

Buah kedondong ini kerap dikonsumsi dengan bumbu rujak, rasa buahnya yang asam segar saat sudah matang sangat unik dan lezat ketika dipadukan dengan bumbu yang terbuat dari garam, cabe, dan gula merah. Mantap, bukan? Kedondong tumbuh maksimal pada dataran rendah sampai ketinggian 700 mdpl dengan suhu 30 derajat Celcius. Tanaman ini juga butuh sinar matahari yang cukup dengan curah hujan sedang. Kedondong mulai berbuah saat berumur enam bulan. Tanaman buah kedondong bisa dan cocok ditanam dalam pot. Sebaiknya Anda tanaman sendiri melihat buah kedondong yang eksotis bergerombol sampai kebawah. Kedondong disebut-sebut sebagai tanaman buah yang sangat potensial dan banyak ditanam di Indonesia. Di dalam pot juga begitu dapat berbuah dengan lebat. Ada beberapa varietas kedondong unggul yang bisa Anda jadikan pilihan, di antaranya kedondong bangkok, kedondong karimunjawa, dan kedondong kendeng. Hal yang paling ideal untuk tabulampot adalah kedondong kendeng. Hal yang paling ideal untuk tabula

Tabulampot Blimbing

Belimbing atau dikenal dengan nama internasionla starfruit merupakan tanaman buah berupa pohon yang berasal dari kawasan Malaysia, kemudian menyebar luas ke berbagai negara yang beriklim tropis lainya di dunia termasuk Indonesia. Anda pasti banyak nememukan buah belimbing di pasaran. Namun belimbing jarang difavoritkan untuk ditanam di pekarangan dibandingkan dengan mangga atau jambu. Buah belimbing bisa menjadi primadona di pekarangan jika Anda hendak membudidayakannya. Pasalnya, pohon buah ini tidak terlalu besar dan memakan tempat. Pohonnya cenderung tumbuh lurus dan tegak, ranting pun tumbuh tereatur keatas, daun-daunya kecil dan tetap meneduhkan karena rindang. Saat musim kemarau, Anda hanya perlu rajin menyiraminya dan membersihkan daun yang berguguran.  Belimbing mampu berbuah sepanjang tahun tanpa mengenal musim di lingkungan tumbuh yang sesuai. Oleh karena itu, menanam belimbing dengan teknik tabulampot adalah pilihan yang tepat. Lebih darei itu, varietas buah belimbing unggul

Tabulampot Mangga

Tanaman mangga memiliki nama ilmiah Mangifera indica yang berarti pohon mangga berasal dari India. Pohon mangga termasuk tumbuhan kelompok arboreus, yaitu tumbuhan berkayu yang memiliki tinggi batang lebih dari 5 meter bahkan dapat mencapai ketinggian 10 hingga 40 meter. Seperti disebutkan sebelumnya, buah ini berasal dari daerah perbatasan India dan Burma. Kata mangga sendiri semula berasal dari bahasa Malayalam, maanga, yang kemudian diserap ke dalam berbagai bahasa seperti 'mango' Inggris, 'manga' Portugis, 'mangga' bahasa Indonesia, dan lain sebagainya. Tumbuhan buah yang satu ini telah menyebar di kawasan Asia Tenggara kurang lebih sejak 1500 tahun lalu dan banyak dibudidayakan di pekarangan maupun di perkebunan besar. Pohon buah mangga masuk dalam daftar primadona buah di pekarangan bukan karena kecantikan atau keunikannya. Melainkan karena kepopuleran pohon mangga yang hampir ada di setiap pekarangan tumah warga. Bahkan pohon ini dapat tumbuh secara liar

Tabulampot Jambu Air

  Asal usul pasti jambu air belum diketahui namun sejak awal ditemukan, jambu air sudah banyak tumbuh di kawasan Asia Tenggara. Jambu air banyak ditanam sebagai pohon buah mulai dari wilayah Indocina sampai ke bagian timur Nusantara. Berbeda dengan jambu biji dan jambu monyet, jambu air memiliki puluhan varietas. Sebut saja jambu air biasa, jambu klampok putih maupun merah, jambu mawar, jambu kancing, citra, jambu air mutiara hitam, dan lain sebagainya. Semua jenis varietas pun dapat ditabulampotkan, misalnya: Jambu air mutiara hitam yang merupakan varietas unggulan ekspor negara Taiwan, cocok sebagai penghias pekarangan. Jambu air kong rose apple yang cirinya tidak berbiji, aromanya harum, rasanya sangat manis, banyak mengandung air, cepat berbuah yaitu pada dua tahun setelah ditanam. Jambu merah delima berasal dari Demak, Jawa Tengah. Buah berbentuk lonceng berwarna merah seperti delima. Daging buah renyah dan bercitarasa manis. Bobot rata-rata 90 gram perbuah. Jambu dalhari berasal

Tabulampot Jambu Biji

Tanaman jambu biji dapat tumbuh subur di Indonesia, tanaman ini berasal dari daerah tropis negara Brazil. Jambu biji atau jambu batu ini disebarkan ke Indonesia memalui Thailand. Buah jambu biji mengandung banyak vitamin C dan baik dikonsumsi karena konon bagus untuk kulit. Jus jambu biji juga dapat membantu mempercepat penyembuhan sakit demam berdarah. Untuk menanam tabulampot jambu biji apapun varietasnya tergolong mudah ditanam. Langkah-langkah persiapan penanaman pun mudah, sebagai berikut: Bibit disarankan berasal dari okulasi yang sehat dan sudah berumur 5-6 bulan. Tunasnya berukuran minimal 30 cm, batang dan perakarannya kuat, dan telah mempunyai 6 pasang daun. Lakukan cara yang sama dengan penanaman tabulampot mulai dari menyiapkan media tanam, memindahkan dalam pot, hingga menyiramnya. Tabulampot jambu biji diletakan di tempat teduh selama kurang lebih 3-4 minggu. Baru kemudian dipindahkan ke tempat yang terkena sinar matahari langsung. Media tanam untuk jambu biji boleh dapat

Tabulampot Mencegah Mal Nutrisi

Indonesia merupakan negara tropis yang kaya akan sumber daya alam plasma nutfanya. Faktanya negara kita menghadapi permasalahan gizi ganda yaitu kekurangan gizi dan kelebihan gizi yang muncul di masyarakat. Kasus yang sering muncul adalah kekurangan gizi yang meliputi kurang gizi makro dan kurang gizi mikro. Kurang gizi makro atau disebut hunger oedem (HO) disebabkan kurangnya asupan karbohidrat, protein dan lemak. Sementara kekurangan gizi mikro atau disebut hidden hunger (HH) adalah kurangya asupan vitamin dan mineral yang sumber utama zat gizi mikro salah satunya diperoleh dari konsumi buah-buahan dan sayur-sayuran. Indonesia sendiri memiliki masalah gizi mikro yang sering ditemukan kasusnya yaitu kekurangan yodium, kekurangan zat besi, dan defisiensi vitamin A.  World Health Organization (WHO) menyebutkan bahwa lebih dari setengah angka kematian bayi (AKB) yang penyebabnya secara tidak langsung akibat dari kurang gizi mikro. Pada tahun 2012 penduduk dunia yang tercatat mengalami ke

Cara Sederhana Pecegahan Global Warming dan Kepunahan Tanaman Buah Eksotis

        Isu g lobal warming atau kita sebut pemanasan global saat ini sering muncul di media baik offline atau online .  Pemanasan global menjadi salah satu faktor penyebab perubahan iklim. Dampaknya dapat kita lihat sekarang dengan adanya peristiwa El Nina dan El Nino bahkan sehari-hari kita rasakan berupa suhu udara yang sangat panas efek dari gas rumah kaca. Perstiwa El Nina yang menyebabkan curah hujan yang ekstrim sampai badai yang menimbulkan banjir, longsor, dan tuping beliung, sedangkan El Nino menyebabkan kekeringan yang berkepanjangan, kebakaran, dan berkurangnya pasokan air. Hal tersebut berdampak pada penurunan produksi bahan pangan akibat dari perubahan iklim yang tidak menentu yang menyulitkan berbudidaya cocok tanam.     Perlu ke sadaran kita bersama untuk bisa mengambil peran dalam menangulangi perubahan iklim, maka kita dituntut untuk sadar dulu akan pentingnya menjaga alam lingkungan. Setidaknya langkah kecil yang bisa kita mulai dari pekarangan rumah kita sendiri